Sijunjung - Ketua Persit KCK LXIV Dim 0310/SS Ny. Endik Hendra Sandi Bersama Anggota Panen sayuran Hidroponik di Halaman kantor Makodim 0310/SS Muaro Sijunjung. Jum,at(30/30/2022)

Penanaman Sayuran secara Hidroponik ini bukan berarti minimnya lahan untuk ditanami sayuran, akan tetapi penanaman seperti ini agar dapat dijadikan contoh bagi para anggota untuk dikembangkan dipekarangan rumah masing-masing.

Ketua Persit KCK LXIV Dim 0310/SS Ny. Endik Hendra Sandi mengatakan, ternyata menanam sayuran dengan menggunakan hidroponik hasilnya cukup bagus dan memuaskan. Selain itu, menanam dengan cara seperti ini sayuran sudah dapat dipanen dalam waktu yang cukup singkat.

Selain pembuatannya mudah dan hasilnya yang cukup bagus, tanaman sayuran seperti ini juga mememiliki berbagai manfaat yang diantaranya tidak tergantung pada tempat dan musim, bebas dari serangan hama dan penyakit yang berasal dari dalam tanah, menghemat penggunaan pupuk dan tidak memerlukan biaya yang banyak serta dapat dilakukan oleh siapa saja” kata Ketua Persit KCK LXIV Dim 0310/SS Ny. Endik Hendra Sandi

Tidak hanya itu saja, penanaman sayuran yang cukup mudah dan bisa cepat panen seperti ini juga merupakan upaya untuk membantu mencukupi kebutuhan sayuran sehari-hari serta dapat memperindah pekarangan rumah.
 
Top