Pariaman - Serda Zulfardiansyah Babinsa Koramil 01/ Pariaman hadiri Sosialisasi Pelaksanaan Pemilihan Kepala Dusun di kantor Desa Pauh Timur Kecamatan Pariaman tengah, Kota Pariaman. Senin (27/06/2022).

Tampak hadir dalam kegiatan tersebut, Ketua Panitia Pilkades bapak Anto, Babinsa, Bhabinkamtibmas Perangkat Desa, BPD dan Para calon Kepala dusun.

Dalam sambutan Ketua Panitia Bapak Anto, mengatakan” pemilihan Kepala Dusun diharapkan dapat berjalan dengan lancar dan aman, sesuai dengan apa yang telah di atur oleh undang-undang.

Ia juga berharap sosialisasi ini bisa menghasilkan Kadus yang dapat mengangkat kesejahteraan masyarakat desanya, bisa membantu tugas kepala desa karena itu harapannya masyarakat betul-betul memilih calon Kadus yang mumpuni, sehingga dapat memenuhi harapan masyarakat.

 Babinsa akan terus memonitor dalam proses pemilihan Kepala Dusun dari persiapan hingga pelaksanaan, sampai terpilih dan pelantikan Kadus terpilih dan memastikan kegiatan berjalan lancar dan aman,”
 
Top