PADANG — Babinsa Koramil 02 Padang Timur, Sertu Ifra Joni, membantu petugas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kota Padang memadamkan api akibat kebakaran gardu listrik di Jalan Dr Wahidin, depan RST, RW 05/01, Kelurahan Ganting Parak Gadang, Kecamatan Padang Timur, Senin (26/1/2026) sekitar pukul 19.00 WIB.
Kebakaran tersebut pertama kali diketahui oleh saksi bernama Joni (46), warga setempat. Saat berada di dalam rumah, ia mendengar suara ledakan dari luar, kemudian keluar rumah dan melihat gardu listrik di depan rumahnya terbakar. Selanjutnya, saksi segera menghubungi petugas pemadam kebakaran.
Saksi lainnya, M. Gilang (25), anggota TNI AD, turut memastikan lokasi kejadian aman sambil membantu proses evakuasi dan pengamanan sekitar area kebakaran.
Mendapat laporan kejadian, petugas Damkar Kota Padang langsung menuju lokasi dan melakukan pemadaman, dibantu oleh Babinsa Sertu Ifra Joni, unsur Dubalang, serta warga masyarakat. Berkat kerja sama yang solid, api berhasil dipadamkan dalam waktu singkat sehingga tidak merembet ke bangunan di sekitarnya.
Akibat kebakaran tersebut, gardu listrik mengalami kerusakan dan menyebabkan aliran listrik di sekitar lokasi padam sementara. Tidak terdapat korban jiwa dalam kejadian ini, namun warga diimbau untuk tetap waspada terhadap potensi bahaya kelistrikan.
Sertu Ifra Joni menyampaikan bahwa keterlibatan Babinsa dalam penanganan kejadian ini merupakan bagian dari tugas pembinaan teritorial dan bentuk kepedulian terhadap keselamatan masyarakat di wilayah binaan.
“Sinergi antara Babinsa, Damkar, aparat kelurahan, dan masyarakat sangat penting agar setiap kejadian darurat dapat ditangani dengan cepat dan tepat,” ujarnya.
