Padang — Dalam upaya mempererat hubungan dengan warga binaan sekaligus memberikan informasi penting terkait kebijakan pemerintah daerah, Babinsa Kelurahan Sawahan Timur, Serda Mulyadi, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (komsos) bersama masyarakat di salah satu warung setempat, Rabu (22/10).
Komsos kali ini membahas tentang program pemutihan pajak kendaraan bermotor yang tengah digelar oleh pemerintah provinsi. Melalui kegiatan tersebut, Serda Mulyadi mengajak masyarakat untuk memanfaatkan momen ini guna melunasi tunggakan pajak tanpa dikenai denda.
“Program pemutihan pajak kendaraan bermotor ini sangat membantu masyarakat. Saya mengimbau warga agar tidak menyia-nyiakan kesempatan ini, karena dapat meringankan beban administrasi dan membantu tertib pajak,” ujar Serda Mulyadi di sela kegiatan komsos.
Dalam suasana santai di warung kopi, Babinsa berdialog dengan warga dan pengemudi ojek daring mengenai manfaat dari pemutihan pajak, sekaligus mengingatkan pentingnya tertib administrasi kendaraan bermotor untuk mendukung keamanan dan kenyamanan berlalu lintas.
Selain memberikan sosialisasi, kegiatan tersebut juga menjadi ajang memperkuat kedekatan antara aparat TNI dengan masyarakat di wilayah binaan. Warga tampak antusias mendengarkan penjelasan dan berdiskusi langsung mengenai mekanisme pelaksanaan program pemutihan.
Serda Mulyadi berharap, dengan adanya sosialisasi ini, kesadaran masyarakat terhadap kewajiban pajak kendaraan bermotor dapat meningkat dan program pemerintah dapat berjalan optimal.
