Padang – Bentuk kepedulian dan perhatian terhadap warga binaan terus ditunjukkan Babinsa Koramil 02/Padang Timur. Salah satunya dilakukan oleh Babinsa Kelurahan Simpang Haru, Serda Septa Suhendra, dengan mengunjungi warga yang tengah mengalami sakit lumpuh di wilayah binaannya.
Kunjungan tersebut merupakan wujud empati serta kepedulian TNI terhadap kondisi sosial dan kesehatan masyarakat. Selain menjalin silaturahmi, Babinsa juga memberikan motivasi serta dukungan moril kepada warga dan keluarga agar tetap tabah dan semangat dalam menjalani proses pengobatan.
Serda Septa Suhendra menuturkan bahwa kehadiran Babinsa di tengah masyarakat bukan hanya sebatas menjaga keamanan wilayah, tetapi juga sebagai bentuk perhatian dan pendampingan terhadap warga yang sedang mengalami kesulitan.
“Sebagai Babinsa, kami berkewajiban untuk selalu hadir dan peduli terhadap kondisi warga binaan, khususnya yang sedang mengalami sakit. Semoga kunjungan ini dapat memberikan semangat dan membantu meringankan beban warga serta keluarganya,” ujarnya.
Ia juga mengajak masyarakat sekitar untuk terus meningkatkan rasa kepedulian dan kebersamaan, sehingga tercipta lingkungan yang saling membantu dan peduli antar sesama.
Dirinya berharap hubungan antara Babinsa dan masyarakat semakin erat serta dapat menciptakan suasana yang aman, nyaman, dan harmonis di wilayah Kelurahan Simpang Haru, Kecamatan Padang Timur.
