Kota Padang - Babinsa menerima arahan dari Kapten Inf Buskamal Paur Bakti terkait ketahanan pangan nasional diwilayah binaan Kodim 0312/ Padang. Rabu (05/03/25)

Program ini bertujuan untuk memenuhi kebutuhan pangan masyarakat dan membantu pemerintah mengurangi impor pangan, guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

"Banyak cara yang dapat kita lakukan untuk meningkatkan ketahanan pangan nasional ini. Contohnya melakukan budidaya pertanian dan peternakan, menggunakan mekanisasi dalam pengolahan pertanian dan melakukan kerja sama dengan masyarakat," Ujar Kapten Inf Buskamal

Diwaktu yang sama Babinsa Koramil 02/Padang Timur Sertu Ifra Joni mengucapkan terimakasih atas arahan dari Paur Bakti Kodim 0312/Padang, tentang ketahanan pangan nasional ini.

"Terimakasih dan Alhamdulillah kami Babinsa menerima Arahan Hanpangan sedatail ini. Mulai dari cara dan bagaimana kecukupan ketersediaan bahan pangan tercipta, stabilitas dan Aksesibilitas/keterjangkauan terhadap bahan pangan ditengah-tengah masyarakat," Ujarnya.

Sertu Ifra Joni yakin dan percaya arahan ini harus diaplikasikan ditengah masyarakat agar terciptanya ketersedian pangan yang cukup, baik jumlah maupun mutu, beragam, bergizi dan merata.

Selain itu, Sertu Ifra Joni berharap dapat bekerjasama dengan masyarakat dan apa yang direncanakan berjalan sesuai dengan yang diharapkan. Tutupnya dengan wajah semangat.
 
Top