Dalam rangka meningkatkan sinergitas di wilayah binaanya, Babinsa Koramil 04/ Sicincin Kodim 0308/ PRM Serka Puardi dan Kopda Andrian bersama pengurus pasar Pak Arman (50) terus aktif melaksanan penertiban pedagang lapak kaki 5 dan parkir kendaraan yang bertempat di pasar Tradisional Pakandangan Kecamatan Enam Lingkung, Kabupaten Padang Pariaman, Kamis (01/06/2023).

“Sebagai upaya membangun kenyamanan bersama masyarakat di wilayah binaanya, Babinsa terus meningkatkan penertiban pedagang kaki 5 dan parkiran kendaraan,” ujar Serka Puardi.

Kegiatan tersebut merupakan rutinitas seorang aparat kewilayahan, agar dapat mentertibkan pedagang dan parkir kendaraan di pasar.

"Babinsa Koramil 04/Sicincin melaksanakan penertiban pasar tradisional pakandangan beserta pengurus pasar untuk menertibkan pedagang kaki lima dan parkir di seputaran pasar sehingga masyarakat yang membeli dan juga mereka yang membawa kendaraan merasa nyaman dan begitu mereka berbelanja merasa tertib agar tidak terjadinya berdesak-desakan,” terang Babinsa.
 
Top